Sabtu, 11 Januari 2025

Naik Kereta Api Jarak Jauh Sekarang Tak Perlu tes Antigen atau PCR 

Pelanggan Kereta api jarak jauh kini tidak perlu menunjukan hasil negatif tes PCR atau Antigen saat boarding. 

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Pelanggan Kereta api jarak jauh kini tidak perlu menunjukan hasil negatif tes PCR atau Antigen saat boarding. 

Kapasitas angkut kereta api jarak jauh juga kembali maksimum yaitu 100 persen, namun penumpang tetap wajib mematuhi protokol kesehatan.

BACA JUGAIni Aturan Baru Perjalanan Kereta Api Berlaku Mulai 24 Desember 2021

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan aturan tersebut menyesuaikan dengan terbitnya SE Kementerian Perhubungan Nomor 25 Tahun 2022. 

Untuk validasi data vaksinasi pelanggan, KAI telah mengintegrasikan ticketing system KAI dengan aplikasi Peduli Lindungi. 

“Hasilnya, data vaksinasi pelanggan dapat langsung diketahui oleh KAI pada saat pemesanan tiket melalui KAI Access, web KAI, dan pada saat boarding,” ujar dia. 

BACA JUGAMirip Lego, Begini Cara Kerja Bikin Lintasan Kereta Cepat Jakarta—Bandung

Berikut persyaratan lengkap perjalanan menggunakan Kereta Api Jarak Jauh dan Lokal terbaru:

  1. Syarat Naik KA Jarak Jauh
  • Pelanggan telah divaksin Covid-19 minimal dosis ke-2.
  • Surat keterangan hasil negatif Rapid Test Antigen maksimal 1×24 jam atau RT-PCR 3×24 jam sebelum jadwal keberangkatan dikhususkan bagi  Pelanggan dengan vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan Pelanggan yang tidak/belum divaksin dengan alasan medis dibuktikan dengan surat keterangan dari rumah sakit pemerintah.
  • Pelanggan dengan usia di bawah 6 tahun syaratnya adalah didampingi orang tua dan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

BACA JUGAMulai Hari Ini Tidak ada Lagi Jarak Duduk di KRL, Tanda Larangan Dicabut

  1. Syarat Naik KA Lokal dan Aglomerasi
  • Pelanggan wajib divaksin minimal Vaksin Covid-19 dosis pertama kecuali anak usia di bawah 6 tahun.
  • Tidak diwajibkan untuk menunjukkan surat keterangan hasil negatif tes rt-pcr atau rapid test antigen.
BACA DEH  Wow, Harga Emas Sudah Rp1.555.000 Per Gram

 BACA JUGA5 Tempat di Yogyakarta untuk Bulan Madu, dari Pantai di Gunung Kidul hingga Restoran di Sleman

Pelanggan wajib memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas, menghindari makan bersama, dan menggunakan hand sanitizer. 

Pelanggan harus dalam kondisi sehat (tidak menderita flu, pilek, batuk, hilang daya penciuman, diare, dan demam), dan suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat celsius.

BACA JUGALibur Natal & Tahun Baru: 11 Juta Orang Bepergian, Pemerintah Siapkan 4 Langkah Antisipasi

Pelanggan harus menggunakan masker kain 3 lapis atau masker medis yang menutupi hidung dan mulut. 

Pelanggan juga tidak diperkenankan untuk berbicara satu arah maupun dua arah melalui telepon ataupun secara langsung sepanjang perjalanan. 

Tidak diperkenankan untuk makan dan minum sepanjang perjalanan bagi perjalanan yang kurang dari 2 jam.

Demikian informasi Naik Kereta Api Jarak Jauh Sekarang Tak Perlu tes Antigen atau PCR. semoga bermanfaat.

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Wow, Harga Emas Sudah Rp1.555.000 Per Gram

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Harga emas PT Antam Tbk pada Jumat (10/1) mengalami kenaikan menjadi Rp1.555.000 per gram atau naik...